Senin, 03 Mei 2010

Membuat Wallpaper dari Digital Printing

Ruang makan berhias pemandangan gedung-gedung pencakar langit, padahal tidak terletak di ketinggian. Kok bisa ya? Jelas bisa, simak penjelasannya di sini.

Tak hanya pemilik apartemen yang bisa punya pemandangan kota, dengan gedung-gedung pencakar langitnya (city line). Landed house pun bisa memilikinya. Memang sih, bukan pemandangan asli, tapi dijamin tak kalah menarik.

Contohnya bisa dilihat di foto. Ruang makan ini terasa lebih hidup dengan foto pemandangan city line berukuran super besar. Tidak sulit mendapatkan tampilan seperti ini. Anda bisa membeli wallpaper serupa. Beberapa merek wallpaper sudah menyediakannya. Harganya antara Rp 4 juta- Rp 5 juta per set. Sedikit mahal memang, tapi sebanding dengan hasilnya, kan?

Gimana dengan kita-kita yang berbudget terbatas? Sebenarnya kita bisa memesan wallpaper dengan foto pemandangan, seperti di foto, ke digital printing. Harga ditentukan oleh pilihan kertas, jenis printer, ukuran, dan warna. Tapi hati-hati, salah memilih kertas atau printer, bisa-bisa foto tidak tahan lama. Akibatnya, kita harus sering nguras kantong, untuk memperbaiki atau memesan yang baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar